Kodim 0829/Bangkalan Laksanakan Komsos Dengan Komunitas Sepeda Ontel

    Kodim 0829/Bangkalan Laksanakan Komsos Dengan Komunitas Sepeda Ontel
    Kasdim 0829/Bangkalan, Mayor Inf Prasetyo Edy Tunggal, SH mencoba Sepeda tua milik salah seorang anggota komunitas

    BANGKALAN, - Penyelenggaraan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Komponen Bangsa lainnya (Pembinaan Komunitas) TA 2022 di Kodim 0829/Bangkalan dilaksanakan dengan tema “Bersatu Membangun Bangsa Dalam Bingkai NKRI”. Komsos yang dilaksanakan di Gedung Manunggal, Kodim 0829/Bangkalan pada Rabu (09/11/2022).

    Hadir dalam kegiatan komsos antara lain, Dandim 0829/Bangkalan yang diwakili Kasdim, Mayor Inf. Prasetyo Edi Tunggal, SH, Pasiter Kodim 0829/Bangkalan, Kapten Inf Edi Kuswoyo Hadi, Ketua Hipakad/Biro Hukum Komunitas Ontel Kabupaten Bangkalan, Hendrayanto, SH. Ketua Kosti Bangkalan, Fathorrahman Said (Jimhur Saros), Ketua Pak Sakera Ontel Bangkalan, Ahmad Suherman, Ketua Saketa Rongbutoh Bangkalan, Moh. Yani, Ketua Kober Bangkalan, Abdul Somad, Ketua BOC Bangkalan, Moh. Hidayat. MM. 
    Usai pelaksanaan kegiatan komsos, Ketua Kosti Bangkalan, Fathorrahman Said (Jimhur Saros) mengutarakan, “Terimakasih sebelumnya kepada Kodim yang telah mengundang masyarakat, kadang masyarakat ini belum tahu bahwa Kodim ini bisa menerima siapapun. Dan diterima dengan baik, ditemani oleh pak Kasdim.” Tutur Ketua Kosti Bangkalan.

    Ketua Kosti lantas melanjutkan, “Jadi manfaatnya sangat besar bagi masyarakat, sehingga memang betul bahwa TNI ini adalah milik Rakyat, menjaga Rakyat dan melindungi rakyat sekaligus membela negara yang tidak pernah mengkhianati bangsa. Dengan ini, saya ucapkan selamat kepada seluruh TNI AD, Khususnya Kodim 0829 Bangkalan, terima kasih atas atensinya buat kita semua, khususnya dari semua lapisan masyarakat bisa diterima dengan segala keramahan yang ada.” Pungkasnya.

    Sementara itu, Kasdim 0829/Bangkalan, Mayor Inf Prasetyo Edy Tunggal, SH mewakili Komandan Kodim 0829/Bangkalan, Letkol Kav Taufik Dwinova mengutarakan, “Saya, Kasdim 0829/Bangkalan mewakili Dandim 0829/Bangkalan, Letkol Kav Taufik Dwinova, kegiatan pada hari ini, komunikasi sosial dengan komunitas sepeda ontel yang ada di wilayah Kabupaten Bangkalan, dengan tema Bersatu Membangun Bangsa Dalam Bingkai NKRI mengandung maksud, yang pertama mengajak seluruh komponen masyarakat khususnya komunitas sepeda ontel yang ada di seluruh Kabupaten Bangkalan untuk bersatu padu dalam suatu keberagaman yang ada di Kabupaten Bangkalan ini, kita jalin Ukhuwah Islamiyah, membangun silaturohim, membangun sinergitas, membangun komunikasi dengan kita semua. Sehingga terjalin keberagaman yang baik.” Tutur Kasdim. 

    “Yang kedua, didalam komunikasi sosial ini diharapkan komunitas-komunitas sepeda ontel yang bagian dari masyarakat Bangkalan ini mampu untuk membangun Bangkalan kedepan, membangun Bangkalan yang gemah ripah loh Jinawi. Membangun Bangkalan yang penuh dengan keberagaman, kita menyongsong Bangkalan yang industrialisasi, Bangkalan yang agamis, religi, sehingga kita bisa bersepeda Bhinneka Tunggal Ika, bersatu padu.” Sambung Kasdim.


    Kasdim berharap komunitas Kosti, komunitas sepeda ontel serta komunitas – komunitas yang lain menjadi wahana untuk menuju kebangsaan dalam bingkai NKRI. “Sehingga Bangkalan yang merupakan satu kesatuan, mampu mengisi kemerdekaan Republik Indonesia, mampu membangun Bangkalan dan mampu memberikan suatu kontribusi terhadap keberlangsungan kehidupan berbangsa dan bernegara.” Pungkas Kasdim.


    Usai pelaksanaan Komsos, Kaadim 0829/Bangkalan berkesempatan untuk mencoba menaiki salah satu sepeda tua dan berkeliling Makodim 0829/Bangkalan diikuti oleh anggota komunitas sepeda ontel dibelakangnya.

    bangkalan kodim 0829
    AHSAN

    AHSAN

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0829/Bangkalan Kunjungi Anak Asuh...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0829/Bangkalan Gelar Upacara Memperingati...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Jadikan 'Maung' Kendaraan Dinas Nasional, Presiden Prabowo Tunjukkan Konsistensi Cinta Produk Dalam Negeri
    Irdam Brawijaya Hadiri Konsolidasi Wilayah Panitia Pemilihan Kecamatan Pilkada se-Jawa Timur
    Ketua Dewan Pers Apresiasi Kinerja Humas Polri di Hari Jadi Ke-73 Humas Polri

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll